Rabu, 28 Desember 2011

Ferrari 360 Modena Berubah Jadi Limosin

LONDON - Ferrari 360 Modena merupakan salah satu mobil sport dari Italia yang memiliki paras menggoda. Namun apa jadinya jika mobil berlambang 'kuda jingkrak' tersebut memiliki bodi yang panjang layaknya sebuah limosin.

Hal ini benar-benar terjadi ketika jutawan asal Knightsbridge, London membeli mobil ini dan mengubahnya menjadi sport car limousine. Tubuhnya kini menjadi lebih panjang dan membutuhkan dua lahan parkir agar dapat terparkir dengan rapih. Bagian dalam mobil ini tidak lagi menampung dua orang saja melainkan delapan orang.

"Setiap anak pasti ingin masuk ke Ferrari, dan ini adalah cara yang paling tepat untuk memasukkan tujuh penumpang sekaligus. Ini adalah kendaraan paling besar dan paling gila yang bisa anda dapatkan. Kami membuat ini karena kami ingin menciptakan pengalaman baru untuk Ferrari," papar perancang Ferrari limusin, Dan Cawley. Demikian seperti dilansir topspeed.

Mobil seharga USD360.000 atau setara dengan Rp3,8 miliar ini merupakan limusin tercepat di dunia karena mampu berlari hingga kecepatan 267 kpj.

Hal tersebut dapat dimengerti karena Ferrari 360 Modena dibekali mesin F131 V8 berkapasitas 3.6 liter yang dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan atau otomatis F1 electrohydraulic enam percepatan. Mesin ini diklaim sanggup melontarkan tenaga sebesar 400 bhp.
(ian)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar